Impor Data dari Access ke Excel 2007

Microsoft Access adalah aplikasi database desktop yang cukup komplit dan digunakan banyak perusahaan kecil, menengah maupun besar untuk menyimpan data. Data yang disimpan bervariasi, mulai dari data penggajian, budgeting, operasional rumah tangga perusahan, dan lain-lain.

Namun pengolahan data di Access dirasakan cukup sulit dibandingkan Excel - terutama bagi yang tidak mengenal bahasa SQL (Structured Query Language). Beruntung, data Access bisa dimasukkan (impor) ke dalam Excel dengan mudah. Bagian berikut akan menunjukkan langkah-langkah melakukan hal tersebut.

Proses Impor Data dari Access

  1. Download file contoh Access belajarexcel.mdb dari http://goo.gl/1TRCv .
  2. Jalankan program MS Excel 2007.
  3. Dari worksheet, klik menu tab Data | From Access yang tedapat pada group Get External Data.

  4. Pada dialog Select Data Source, pilih file mdb yang sudah Anda download pada langkah pertama.
  5. Akan muncul dialog Select Table, pilih table yang ingin Anda impor. Pada contoh kita pilih JASICA.

  6. Pada dialog Import Data, klik tombol OK.

  7. Hasil impor dari Access akan dimasukkan ke dalam worksheet Excel 2007 sebagai table - sesuai pilihan dari no 6 di atas.

  8. Selesai

No comments:

Post a Comment

Launching E-BOOK EIUG: Form Entry Sederhana dengan Excel VBA

Pengunjung BelajarExcel.info Yang Saya Hormati, Pada tanggal 14 Juni 2014,Excel Indonesia User Group (EIUG) yang merupakan salah satu k...